Selasa, 28 Juni 2011
Serial : YS IDOL (Chapter 1 MEET THE COUPLE)
SJ Entertainment Present :
Serial : “YS IDOL”
Chapter 1 “MEET THE COUPLE”
Lead Cast :
Jung Yong Hwa (CN Blue)
Seo Joo Hyun (SNSD)
Other Cast :
*International Relation Majors (Seohyun Classmate) :
Nicole, Ji Young (KARA), YoSeob (Beast), Jinwoon (2AM), WooYong (2PM), Min (Miss A), Sulli (f(x)), SoHee (WG), Jaejin (FT Island)
* Law international Majors (YongHwa Classmate):
Jonghyun (CN Blue), Hongki (FT Island), Soejin (Girls day), Sunye (WG), Desung (Big Bang)
* Business Departement (Siwon Classmate) :
Siwon, Heechul, Kyuhyun, DongHae, SungMin, Yesung (SUJU)
*GI Cheersleaders (BFF Seohyun for Girly Time) :
Jessica, Yoona, Sunny, Tiffanny, Hyoyeon, Yuri, Taeyeon (SNSD), Bekah (After School, Out), Soo Yong(SNSD, in)
*Code Blue (Bandmates YongHwa) :
JongHyun,Jungshin, Minhyuk (CN Blue), HongKi (FT Island)
*TX Band :
Yunho (TVXQ), Kim Joon (T-Max), Jungmo (TRAX), Seolong (2 AM)
*Manajer TX Band & Code Blue : Andy (Shinwa)
*Dosen GI University : Alex (WGM Season 1), MC Kim, MC Nayoung, MC MinSun
Opening Theme Song : Intuition by CN Blue
@Kediaman Keluarga Choi.
Braakkkk..
Adalah hal yang biasa banget jika suasana pagi di rumah keluarga Choi terdengar berisik. Suara gubrak-gabruk sebentar-sebentar terdengar. Itu pertanda SeoHyun, putri bungsu keluarga Choi menyenggol sesuatu.
“Yaahhh..SeoHyun-ah bisakah kamu lebih beradab sedikit, berisik tahu gak…” sungut kakaknya Siwon yang juga adalah putra pertama keluarga Choi, sambil berjalan menuju meja makan.
“Oppa ngapain keluar kamar kalau gak mau mendengar suara berisik. Wee…” kata Seohyun cuek sambil melilitkan lidah ke arah kakaknya. Tapi dia tidak lama mempertahankan ekpresi mengejeknya kepada kakaknya, dia lalu mendekati kakaknya dengan wajah bak malaikat.
“Oppa…”
“Hmmm..” Siwon tanpa menghentikan langkahnya, memilih mengabaikan adiknya dan tetap berjalan ke meja makan sambil menggaruk kepalanya.
“Oppa, Sungmin oppa sudah punya kekasih tidak?”
“Ngapain kamu nanya-nanya? Emangnya kamu naksir dia? Jangan bilang kamu sudah putus dengan YongHwa-ah…”Siwon menjawab sambil menguap.
“Yaahh..Oppa…” Seohyun mendelik.
“Waeyo?”
“Aigoo…Aku hanya ingin tahu Oppa, apakah begitu susah menjawabnya…” gerutu Seohyun sambil ikut duduk di meja makan.
“Aku juga cuma ingin tahu apa maksud kamu menanyakannya??”
“Igoo..igoo..aisshhhh…” Seohyun kembali mendelik kepada kakaknya ketika salah satu pelayan mendekatinya.
“Agashi, Tuan muda telah tiba di depan sekarang dan menanti anda…” Seohyun mengangguk paham, Tuan Muda yang disebut pelayannya berarti YongHwa-nya yang menjemput untuk berangkat bersama ke kampus.
“Arassho..” kata SeoHyun kepada pelayannya lalu kembali menatap kakaknya. “Dee..oppa aku berangkat dulu. Kalau oppa tidak mau memberitahu aku akan cari tahu sendiri.” Ucapnya sambil mengangkat tasnya dari meja makan, meminum dengan cepat segelas susunya dan tangan kanannya menggondol sepotong roti bakar.
Dia lalu beranjak pergi menemui YongHwa yang telah menunggunya di halaman rumahnya, tepatnya di atas mobil sport miliknya.
“Anneyong Oppa…” katanya sambil membuka pintu mobil lalu menghempaskan tubuh di samping Yonghwa yang duduk dibelakang stir.
“Aiigooo..kamu terlambat sarapan lagi yah…” Ucap Yonghwa sambil memperhatikan tangan Seohyun yang memegang roti.
Seohyun hanya tersenyum kecil lalu mulai menggigit roti bakarnya, disampingnya Yonghwa hanya bisa menggelengkan kepala melihat kelakuan Seohyun lalu mulai mengemudikan mobilnya keluar dari halaman luas dan besar Kediaman keluarga Choi menuju kampus mereka.
***
Another Day in Go-Chun International University
“Anneyoooong Haseyooo Yorobunnn…” Lantang suara Seohyun sambil mengayunkan tas Hermes miliknya pagi itu ketika menghampiri gerombolan nongkrong di taman kampus. Disitu ada pasangan berbahagia Jinwoon dan Nicole yang baru minggu kemarin jadian, ada JiSeob yang tidak pernah berhenti ngunyah, ada MinHyuk & Jungshin yang sibuk dengan majalah musiknya, Min, cewek tomboy di jurusan Seohyun, dan masih banyak lagi mahasiswa seangkatannya tetapi berbeda jurusan dengannya. Di Go-Chun International University ada beberapa famous spot, tempat hang out yang didominasi kelompok-kelompok tertentu atau kalangan elit kampus, dan salah satunya adalah di taman yang sekarang dihuni gerombolan nongkrong mahasiswa grade pertama GI University.
“Igo..igo..bocah ini datang-datang sudah teriak-teriak…” Sulli yang pagi itu juga ikut nimbrung di gerombolan nongkrong di taman kampus menyapa Seohyun dengan caranya sendiri.
“Hello My Angel, You look so beautiful today…”
Uhhggg… Seohyun bergidik ngeri, kata-kata seperti ini hanya bisa diucapkan oleh teman sejurusannya juga yang sok bule dan hobby banget mengumbar “sweet talks gak penting” ke gadis-gadis, dia menjuluki dirinya sebagai namjachingu in this year. Yah dialah Wooyong.
“And You? Uhhgg..You Look so pathetic today…”
Anak-anak nongkrong group yang mendengar ucapan Seohyun tanpa dikomando berbarengan ngakak sengakak-ngakaknya (Author Say : yang seperti apa tuh?? Heheheh…) membuat Wooyong jadi keki sendiri, yah hanya Seohyun yang selalu mampu menahan serangannya bahkan menyerang balik.
Adalah Choi Seohyun, teman satu jurusan mereka di International Relation Majors yang terkenal cerdas, pecicilan, supel, ramah & fashionista. Dia merupakan salah satu kembang kampus. Adik dari ketua dewan mahasiswa Go-Chun International University atau yang lebih popular dengan sebutan GI University, Choi Siwon dan kekasih dari leader band kampus Code Blue, Jung Yong Hwa.
Banyak yang diam-diam memujanya, tapi tidak berani mengungkapkannya. Meski terkenal memiliki kepribadian hangat tetapi Seohyun bisa menjadi manusia yang paling jahil sedunia, terlebih jika kamu melakukan hal-hal yang tidak disukainya, seperti yang dilakukan oleh Wooyong pagi ini. Sangat berbeda dengan kekasihnya yang terkenal cool dan cuek, Jung Yonghwa mahasiswa jurusan hukum satu tingkat diatasnya ini adalah teman kecil Seohyun dan menaikkan pangkatnya satu tingkat menjadi kekasih ketika mereka sama-sama duduk dibangku High School, Mereka bedua memiliki kepribadian bagai langit dan bumi, itu kenapa anak-anak gaul GI university sedikit heran bagaimana mereka bisa jadian.
(Author say : Oh iya aku belum memperkenalkan GI University..hehhehe..)
Go-Chun International University adalah kampus yang benar-benar awesome, DAEBAK!!
Jika kalian membayangkan sekolah di sebuah tempat yang lingkungannya luas sekali, asri dengan pepohonan yang rindang di kanan kiri jalan, taman berumput hijau yang segar membentang luas di hadapannya dengan danau kecil di sudut GI Universitylah tempatnya. Belum lagi fasilitas yang dimiliki kampus ini sangat-sangat lengkap (Jika ingin deskripsi lengkapnya kalian cuma perlu membayangkan kampusnya Jandi di BBF..hehehhehe…). GI University adalah surga bagi para atlit, kampus ini memiliki fasilitas Olahraga lengkap, mulai dari Kolam Renang, Lapangan Bola, lapangan tennis, dan masih banyak lagi, satu-satunya lapangan yang tidak dimiliki GI University adalah Lapangan Golf (Author say : Jiiaaahhh..kalo punya mah bukan kampus lagi kali yah..hohohoho…). Bukan hanya atlit, bagi mereka yang punya bakat untuk menjadi seniman atau bergelut di dunia showbiz GI University juga menjanjikan untuk itu, bahkan gedung opera kampus terbesar dimiliki oleh GI University, belum lagi studio music lengkap dengan studio rekamannya. Acara Seni & Olahraga tahunan yang diadakan GI University menjadi sesuatu hal yang dinanti-nantikan mahasiswa universitas lain, karena mereka berkesempatan ikut dan meramaikan acara tersebut, masuk ke Kampus besar dan mewah itu, bertemu dengan mahasiswa-mahasiswinya yang akan membuatmu menyimpan kesan selama berhari-hari hanya dengan melihatnya. Dan juga bagi mereka yang berniat menjadi ilmuwan atau peneliti, laboraterium GI University juga merupakan salah satu laboraterium terlengkap. Dan masih banyak yang lain. (Author say : kalau disebut satu-satu tar jatuhnya jadi lebay..hehehe..)
Terlepas dari kecendrungan gaya hidup hedonisme yang dianut oleh mahasiswanya tetap saja Kampus ini menjadi incaran para siswa-siswa high school di KorSel. Betapa tidak, kampus ini adalah salah satu kampus terbaik dan termahal di KorSel, hanya saja untuk masuk dan menjadi mahasiswa di sana bukanlah hal yang mudah. Kalian tidak hanya harus mengandalkan kekayaan kalian tetapi otak dan bakat juga menjadi penentu utama, setidaknya satu diantara tiga hal itu harus kalian miliki untuk bisa menjadi mahasiswa di GI University.
***
@ TX Cafe
Di depan GI University terdapat sebuah kafe yang sangat terkenal di Seoul. Namanya TX Café, juga masuk dalam daftar Famous Spot mahasiswa GI University pada khususnya dan warga Seoul pada umumnya. Juga menjadi tempat girly time-nya anak-anak cheerleaders GI University.
Dan pagi ini disinilah YongHwa berada, tepatnya di studio musiknya di lantai tiga.
TX Café adalah kafe gaul di Seoul, untuk masuk dan menjadi member disana tidak mudah. Selain harus merogoh kocek dalam-dalam juga harus punya koneksi di sana. Yang membuat TX Café menjadi tempat yang sangat digilai remaja adalah karena band-band yang manggung disana biasanya band-band terkenal di dunia Showbiz korsel dan menjadi idola di kalangan remaja di Seoul, juga karena pemilik TX Café yang terkenal dan cakep, YunHo. Jung Yunho adalah composer ternama di Korea, juga merupakan Leader TX Band yang membernya adalah Kim Joon, JungMo dan Junsu.
Pagi itu, YongHwa yang tidak memiliki kuliah pagi memilih berlatih di studio music TX Café. Disana telah datang anggota bandnya, JongHyun dan HongKi yang juga merupakan teman kuliahnya.
YongHwa sedang memetik gitarnya, mencoba memainkan instrument music lagu Fenech Soller – Lies.
…
Look out look out I’m moving
Don’t stop don’t stop or we will never move
Stand by stand by your feelings
Am I the same or am I changing
Lies lies
You’re telling me white lies sleeping with another man.
Lies lies
Your telling me sweet lies sleeping with everything.
Cos you say white lies I say so long yeah
Cos you say white lies I say so long yeah
Cos you say white lies I say so long yeah
Cos you say white lies I say so long yeah
…
(Fenech Soller – lies)
(Author Say : Di salah satu wawancara Yonghwa (Aku lupa detail pastinya, kalo gak salah pas YAB booming, before syuting WGM..^^) Yonghwa menyebut judul lagu ini dan bandnya menjadi salah satu band favoritnya. Fenech Soller sendiri adalah band indie UK yang beraliran elektrapop, Lies merupakan salah satu lagunya yang terkenal dan pernah di buat dalam versi remixnya. And menurutku lagunya keren, two thumbs up, choa…^^)
“Anneyong…” Sapa seorang gadis manis yang memakai baju waitress TX Café yang membawa tiga gelas coffe dan sepiring honey bread buat mereka. “Ini Americano coffe dan Honey Bread pesanan anda…”
Yonghwa yang masih memangku gitarnya dan mencoba memainkannya kemudian menunjuk meja dengan dagunya sebagai isyarat agar si gadis waitress meletakkannya di sana.
“Wooow…woow..woow…Kamu pegawai baru di sini yah?” Tanya Hongki yang terkenal pecicilan dan sedari tadi memandang ke arah Sooyoung kemudian mendekatinya dan meneliti profilnya dari dekat, gadis ini tinggi juga, batinnya. “Soalnya aku terbilang tiap hari nongkrong disini tetapi baru melihatmu sekarang, yah meskipun tiga hari ini kami tidak pernah ke sini karena keliling manggung di festival-festival band kampus se-Daehan mingguk tetapi sebelumnya kami tidak pernah melihatmu…”
Sooyoung menunduk tetapi tetap menganggukkan kepalanya pelan.
Hongki menundukkan tubuhnya memberi salam. “Perkenalkan aku Hongki, mahasiswa GI dan member disini..”
SooYoung meski dengan risih juga menundukkan tubuh menerima salam perkenalan Hongki. “Nan SooYoung Imnida, waitress baru disini..Senang berkenalan dengan anda…”
“Jrrreeenggggg…” Yonghwa yang jengkel melihat sikap playboy Hongki memetik gitarnya dengan keras membuat Hongki berbalik dan memberikan tatapan mematikan kepadanya.
Sooyoung yang melihat kesempatan untuk pergi memilih segera angkat kaki dari tempat itu dan melangkah turun ke lantai satu.
TX Café, di dekor dengan gaya western yang sangat identik dengan nuansa minimalisnya, terlihat sangat lapang dan eksklusif. TX café memiliki tiga lantai, lantai satu adalah café biasa dan diperuntukkan bagi para remaja dan umum. Lantai dua selain kafe juga terdapat mini bar dan disanalah sering di tampilkan live music dari band-band ternama atau solois di dunia showbiz korsel, dan lantai tiga adalah studio music dan kantor manajemen TX Cafe. Di tiap lantai di dindingnya di pasangi peredam suara meski tidak terlihat secara jelas karena di desaign terlihat indah dan sempurna.
Sooyoung memang terbilang baru menjadi waitress di tempat ini, baru dua hari yang lalu . Demi mendengar TX Café mencari waitress baru dia memberanikan diri untuk datang membawa lamaran. Mengingat hari dimana dia datang mendaftar dia kembali tertegun. Hari itu hampir saja nyawanya melayang. Dia sedang berjalan menuju TX café dengan berbagai masalah yang menggelayut di pikirannya, termasuk ayahnya yang baru saja di PHK ketika dia menyebrang dari GI University ke TX Café. (Author say : FYI SooYoung adalah mahasiswa beasiswa di GI University, termasuk dari kalangan “Purely a bunch of Nobodies” di kalangan kaum elit GI University, yah bagi mereka yang mengagungkan brand tentu seseorang yang bergelar “mahasiswa beasiswa” adalah sesuatu yang tidak menarik minat.Uhhhfftttt…). Siang itu ketika sedang bersiap menyebrang jalan, tanpa disangka sebuah mobil kencang melaju ke arahnya, Sooyoung yang shock, tidak mampu menggerakkan kakinya. Dia telah menutup matanya mengharap sebuah keajaiban ketika keajaiban itu betul-betul menghampirinya. Adalah Choi Siwon yang melompat ke arahnya dan memeluk tubuhnya, membawanya ke sisi trotoar jalan yang satu, mencoba menghindari mobil yang melaju kencang tersebut. Kejadiannya berjalan begitu cepat, tahu-tahu Sooyoung telah duduk di salah satu sofa di TX Café. Taeyeonlah, yang juga mahasiswa GI University seangkatan dengan Siwon, yang kemudian menghampiri SooYoung dan memberinya satu gelas minuman ringan untuk menstabilkan kondisinya dan mengajaknya mengobrol. Dari percakapan ringan mereka, akhirnya Taeyeon yang juga notabene adalah kekasih Yunho dan merupakan salah satu manajer di TX Café menerima SooYoung menjadi waitress di TX Café. Taeyeon cukup kenal dengan SooYoung, yang dia tahu Sooyoung adalah salah satu mahasiswa smart di GI University.
Yang SooYoung ingat dengan jelas hari itu adalah wajah tampan penolongnya. Dia kenal Choi Siwon. For God Sake, siapa sih yang tidak kenal Ketua Dewan Mahasiswa GI University itu, dan dia cukup takjub, untuk ukuran gadis sederhana sepertinya bagai sebuah mimpi ditolong oleh pangeran kampus, Siwon.
Dan ketika pagi itu, SooYoung menemukan kehadiran Siwon tepat ketika dia turun ke lantai satu sehabis mengantar pesanan Yonghwa dan kawan-kawan di lantai tiga dia terhenyak kaget.
“Ohh..Anneyong Haseyo Sunbenim…” sapanya sambil menundukkan tubuhnya.
“Ohh, anneyong haseyo Sooyoung-ssi. Jadi kamu telah bekerja disini?” Tanya Siwon sambil memandang baju waitress yang dikenakan oleh SooYoung.
“Dee…”
Ketiga teman Siwon, DongHae, SungMin dan Kyuhyun memilih berjalan ke salah satu sofa di sudut TX Cafe dan memberi space kepada Siwon untuk ngobrol dengan SooYoung.
“Bagaimana dengan kuliahmu? Apakah pekerjaan ini tidak mengganggu kuliahmu?”
“Anii..Taeyeon Onnie telah memberi kelonggaran jadwal kerja bagiku, aku bisa off dan ikut kuliah jika pada hari itu aku ada kelas.”
“Ohh..begitu yah…” Siwon kemudian mengangguk-anggukkan kepala.
“Oppa…”
Suara yang melengking tinggi itu mengagetkannya dan tanpa berbalikpun dia telah tahu siapa pemilik suara itu. Dugaannya benar ketika adiknya yang super duper cerewet merangkulnya dari belakang.
“Oppa, apa yang kamu lakukan disini sepagi ini? Tidak biasanya, seperti bukan dirimu saja…” Seohyun yang baru datang bersama gank cheersnya YooNa, Sunny, dan HyoYeon mendekati dan merangkul kakaknya. Lalu melirik ke arah perempuan yang sedang di ajak ngobrol oleh kakaknya. seorang waitress? Ehmm..tapi waitress baru sepertinya, batin Seohyun.
“Anneyong, anda waitress baru yah?” Tanya Seohyun mengalihkan perhatian dari kakaknya yang baru saja mau angkat bicara tetapi urung mengeluarkannya demi melihat sang adik yang sudah berubah focus perhatian.
“Dee…” SooYoung menganggukkan kepala. Dia kenal gadis riang di depannya ini, dia adalah sosialita kampus, person who kinda’ famaous in GI University. SeoHyun, yang notabene adalah adik Siwon, yang sekarang masih menatapnya.
“Oh, anneyong haseyo nan Seohyun imnida…”
“Dee..aku tahu siapa anda…”
“Look at that oppa, aku sudah bilang aku terkenal kan?” Seohyun mencoba melucu dengan bergelayut manja pada kakaknya.
“That because you are my dongsaeng…”
“Ommo..ommo…jashikk..”
Gelak tawa kemudian terdengar dari teman-teman Seohyun dan juga teman-teman Siwon membuat SooYoung sedikit keki, dia lalu angkat kaki dari hadapan dua orang bersaudara itu.
“Oppa, ngapain sepagi ini sudah nongkrong disini?” Tanya Seohyun ketika mengekori langkah kakaknya yang berjalan ke sofa tempat teman-temannya berkumpul. Dia sendiri juga akan bergabung dengan Gank Cheersnya yang duduk di sofa berseblahan dengan teman-teman kakaknya. Memang diantara teman Cheersnya adalah Hyoyeon dan Sunny yang seangkatan dengan kakaknya.
“Memangnya tidak boleh? Kamu sendiri ngapain sepagi ini sudah ada disini? memangnya kamu tidak ada kuliah?”
“Profesor Alex tidak datang, dia hanya menyuruh kami membuat sebuah makalah…” kata Seohyun sambil menghempaskan tubuhnya di sisi Sunny. Dia kemudian sibuk membisiki sesuatu ke Sunny yang membuat Sunny jengah dan pipinya memerah.
“SungMin Oppa, anneyong…” ucapnya kemudian tanpa menghiraukan keberadaan kakaknya.
“Oh Anneyong Seohyun-ah…” Sungmin yang sedang berselancar di dunia maya mengangkat wajahnya ketika mendengar SeoHyun
Siwon melemparkan tatapan menyelidik ke arah Seohyun. mengaitkan dengan pertanyaan adiknya tadi di rumah sebelum berangkat ke kampus dengan tingkah Seohyun yang sekarang membuat dia semakin curiga kepada Seohyun. apa lagi yang kali ini direncanakan oleh adiknya?
Tidak lama dari arah tangga Yonghwa melangkah turun. Entah sebuah firasat atau hanya sebuah kebetulan saja sehingga dia bisa tahu keberadaan Seohyun di lantai satu. Sebenarnya Seohyun yang tahu kalau Yonghwa ada di lantai tiga, di studio music TX Cafe, Karena tadi pagi sehabis mengantarnya ke kampus, Yonghwa mengatakan jika dia tidak ada kuliah pagi itu dan memilih nge-jam bareng member bandnya di TX Café, baru saja hendak menyamperi kekasihnya itu, tetapi demi melihat sebuah peluang untuk menjalankan misinya sebagai “matchmaker” dia urung melangkahkan kakinya naik menemui YongHwa.
“Oppa…” kencang Seohyun memanggil YongHwa.
“Ohh..” Yonghwa kemudian berjalan ke sudut tempat Seohyun berada. “Anneyong Haseyo…” Yonghwa kemudian memberi salam kepada Senior-seniornya yang duduk disekitar Seohyun, juga kepada Siwon. Dia cukup dekat dengan Siwon, apalagi dia mengenalnya sedari kecil. Yonghwa adalah mahasiswa Law international Majors GI University tahun kedua, Dia seangkatan dengan Yoona, yang juga hadir di TX Café pagi menjelang siang itu tetapi berbeda jurusan.
“Anneyong…” serempak mereka membalas sapaan Yonghwa.
“Oppa, ayo gabung disini…” ajak Seohyun sambil berdiri menghampiri Yonghwa dan menarik tangannya.
“Shiroo..Aku sedang nge-jam bareng anak-anak nih..” Tolak Yonghwa pelan.
“Hanya sebentar doang Oppa, ngobrol bersama kami…”
Meski memasang wajah memelas, YongHwa tetap menolak lalu kembali naik ke lantai tiga setelah memberi forhead kiss pada SeoHyun, meninggalkan seoHyun yang masih tertegun. Beruntung kakaknya dan yang lain tidak memperhatikan kalau Yonghwa mengacuhkannya. Mereka sibuk ngobrol satu sama lain dan memberi sedikit space kepada YongHwa dan Seohyun. Ketika Seohyun melangkah lemas ke arah mereka, mereka tetap saja tidak memperhatikan perubahan wajah Seohyun yang tiba-tiba saja kehilangan semangat untuk melanjutkan misinya.
***
Dan sore hari ketika YongHwa mengantar SeoHyun pulang ke rumah, pertengkaran itu tidak dapat terhindarkan.
“Oppa memang lebih mencintai band oppa ketimbang aku, jadi lebih baik oppa pacaran saja sama mereka…”
“Aku harus bagaimana untuk menjelaskan hal ini padamu? Berkali-kali selalu seperti ini. Kamu tidak sedang mencoba bersaing dengan bandkukan? dan kamu tahu dengan pasti pada akhirnya aku memilih siapa?” Jelas YongHwa pelan. Dia lelah jika selalu berakhir seperti ini. Seohyun selalu cemburu pada aktifitas ngebandnya. Yah, pertengkaran mereka memang selalu berkutat di masalah ini, jika sedang sibuk dengan bandnya seperti sekarang-sekarang ini, Seohyun bisa menjadi sangat jengkel karena merasa dicuekin. “I always chose you Star, you know that…”
(Author Say : Star adalah panggilan sayang YongHwa ke Seohyun di serial ini, and FYI Star adalah nama Seo di fancafenya. Jadi ingat anting Yong yang star, yang rajin banget dia pake selepas WGM…^^)
“Tapi tadi di TX café tidak seperti itu kenyataannya…”
“Tadi karena..”
“Stoopp..aku lelah, oppa pulang saja dulu..” Seohyun alih-alih mendengarkan penjelasan YongHwa, dia memilih turun dari mobil sport YongHwa dan berlari masuk ke rumahnya. Yonghwa yang juga merasa lelah memilih memberi ruang kepada Seohyun untuk merenungkannya kembali dan mengemudikan mobilnya, pulang ke rumahnya.
***
@Di Kamar SeoHyun
Malam itu Seohyun sedang menjelajah di dunia maya ditemani tablet android keluaran Apple miliknya, hadiah dari YongHwa bulan lalu. Mengingat YongHwa berarti mengingat dua hari yang lalu, ke peristiwa pertengkarannya dengan YongHwa. Sejak kini dia belum pernah bertemu dengan kekasihnya itu dan dia sangat rindu padanya.
Merasa tergelitik dia lalu membuat status di akun Facebook miliknya.
Recently Status ;
SeoStar : say Joengmal…aku benci harus mengakui ini, I Hate You but I Miss You…T.T
Lima menit kemudian teman-temannya ikut nimbrung mengomentari statusnya :
N-Cole : Na Duu..wkwkwkwkkwk…
YooNa Sweet : I know who is the guy, darl..qeqeqeqe..
Sica : Be Patient Dear..
Taeng : Yaahhh..Jangan coba-coba terlambat datang untuk latihan besok pagi hanya karena mewek gara-gara masalah ini, awas saja yah…>.<
JiYoung : Jiaaahhhh..Si Hyunnie meweekkk..hohohoho…*ngakak guling-guling…^_*
Goddess Sulli : Nggak Nyangka…qiqiqii..Btw JiYoung Tumben kamu buang koment? Gak biasanya, giliran nyela ajha kamu muncul…hahahha…
JiYoung : Abis Hyunnie lagi desperate gitu, seneng ajha liatnya..wkwkwkwk..*Megangin perut lanjutin ngakak..
SeoStar : @Ji Young..Jiaaahh..Fitnah tuh..siapa bilang aku desperate..awas ajha besok yah…*Ngancam mode ON…
@Taeng Onnie…aku gak mewek, siapa bilang..uuhhggggg…
N-Cole : gak mewek tapinya banjir..hahahha..sama ajha Hyunnie…
JiYoung : Hahhahahhahah..Luv u Poolll Nicole-ah…
Yong_CB : I really feel like I owe you one apology for this mess. Stop being childish line like sengaja menghindariku dan mengacuhkan teleponku. Aku ingin bertemu Star.
p.s : I (never) Hate You & I (Always) Miss You…
Seohyun menghentikan langkahnya untuk mengetik di keybord untuk membalas celaan temannya, ketika dia melihat koment Yonghwa di statusnya. Dia tersenyum pelan lalu meraih HPnya ketika lima menit kemudian HPnya berbunyi.
“Aku di bawah sekarang, kalau kamu tidak turun dalam lima menit. Aku yang naik ke kamarmu…” ancam YongHwa tanpa memberikan Seohyun pilihan lain kecuali merapikan pakaiannya dan berlari turun.
Di ruang tengah dia melihat YongHwa sedang ngobrol dengan ibunya.
“Hai…” Yonghwa mengangkat wajahnya lalu menyapanya.
Ibunya kemudian meninggalkan dia bersama YongHwa.
Seohyun kemudian mendekat tetapi tidak benar-benar dekat dengan YongHwa. Dia menghela nafas panjang sambil menautkan kedua tangannya di atas pangkuannya.
“Mianhe Star..chinca mianhe… tapi kamu harus tahu aku tidak ada maksud untuk mengacuhkanmu…”
Seohyun mengangkat wajah dan melihat kesungguhan di wajah YongHwa.
“I always chose you Star, tapi kamu juga harus tahu ada saat-saat tertentu aku tidak bisa menemanimu. Dan lagian hari itu ada Siwon Hyung dan anak-anak cheersmu, aku pikir meski tanpaku kamu bisa bersenang-senang dengan mereka. I think we need a space to share with our friends Hyunnie, that’s why I give you time for take a having fun with them...”
“Arashoo…aku mengerti Oppa…” Seohyun kemudian menyurukkan wajahnya masuk ke dalam dekapan hangat YongHwa. “Kali ini aku salah banget yah…” Ucapnya dengan suara pelan.
“Dee… andai kamu tahu betapa gemasnya aku dua hari ini mendapati kenyataan kamu menghindariku. Honestly sangking gemasnya aku ingin mengurungmu di dalam kamar sabagai hukuman buatmu…”
“Ahhh..oppa…” ucapnya sambil memukul punggung YongHwa.
“Maksudku mengurungmu bersamaku tentunya, Saranghe Star…”
Seohyun tidak tahu lagi bagaimana merahnya wajahnya saat itu. Yang dia tahu dia merasa bahagia dalam pelukan YongHwa.
***
Beberapa jam kemudian @ Di Kamar SeoHyun
Sepulang Yonghwa beberapa jam kemudian, Seohyun berjalan sambil bernyanyi lirih menuju kamarnya. Siwon yang keluar dari kamarnya untuk mengambil minum sampai geleng-geleng kepala melihatnya.
Seohyun kemudian kembali menyalakan androidnya dan mengecek akun pribadinya.
….
Yong_CB : I really feel like I owe you one apology for this mess. Stop being childish line like sengaja menghindariku dan mengacuhkan teleponku. Aku ingin bertemu Star.
p.s : I (never) Hate You & I (Always) Miss You…
N-Cole : Ommo..Ommo..envy..*wink wink*
JiYoung : Seo…Cihuyyyy…bunga-bunga bertebaran dimana-mana..alamat hanimun nih..hahahhaha..
N-cole…Tar aku suruh Jinwoon mengirimkan pesan yang sama buatmu..hahahhaha…*Ketawa setan..
N-Cole : Jiiaaahhhhh…
SeoStar : @My Duck…Gomawoyo..sleep well Love..^^
@Jiyoung & Nicole : Yaah…puhhleazzee girls, get out from here.. hasta la vista.. anneyong.. hahhahah..^^
.CHAPTER 1 – END.
Authors Note :
Allooowww…Anneyong Haseyo…^^
Kali ini YS Idol adalah serial yang tiap episodenya akan mengangkat masalah yang berbeda dan selesai pada one chapter meskipun secara general plot cerita berlanjut terus, tapi kalian gak perlu mengalami “penasaran tingkat dewa” seperti yang di IMAGINE. Dan ini adalah edisi perdananya a.k.a warming up..hohoho… . Soal kenapa aku kembali mengangkat tema kaum sosialita & juga kehidupan anak-anak band. Jawabannya simple just coz I like it. Kita bahkan tidak perlu punya alasan untuk suka sesuatukan? Heheheh…
And Last but not least, As you know I HATE PLAGIAT, jadi aku mohon jika diantara kalian ada yang mau memposting tulisanku ini di Note atau di akun kalian, SILAHKAN…Tapi tolong tetap cantumkan namaku sebagai authornya, tidak malah mengakuinya menjadi milikmu..hohoho..that’s so pathetic.. Honestly kalian akan terlihat menyedihkan dimataku jika kalian melakukan hal itu…
So enjoy this is story. Hope you like it goguma’s dan aku tetap mengharapkan kalian meninggalkan jejak, setidaknya agar aku tahu sampai dimana apresiasi kalian untuk FFku ini…^^
YongSeo everlasting, Yongseo is real…^^
.SJ.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
chinguu, i feel so dispointed that i just find your blog and your FFs in these few days... i really like all your FF... Please continue to make new FF about our best and favorite couple, YONGSEO COUPLE!! And never stop it(maap bnyk minta,hehehee) i always agree with you that Yongseo everlasting and Yongseo is REAL!! Keep spread the love of Yongseo Couple, chinguu!!FIGHTING :D
BalasHapusEonni kapan dirimu come back??ini udah kesekian kalinya saya baca ya idol,,kangen berat dengan tulisan2 eonni,,😭
BalasHapusEonni kapan dirimu come back??ini udah kesekian kalinya saya baca ya idol,,kangen berat dengan tulisan2 eonni,,😭
BalasHapus