.SNAPSHOOT YONGSEO.
_Part 5 : Tik Tok Tik Tok_
(cr : Juli)
“Nobody knows I love you secretly…
And the fact that you are my girl…
Everyday it drives me crazy..
I just want you…
You like this…”
(Tik Tok – 2 PM ft Yoon Eun Hye)
_o0o_
YongHwa terhenyak kaget melihat postingan di fancafe, foto dia bersama teman-teman HighSchoolnya dan juga ada mantannya disitu. Ohh Gosh, siapa yang mengupload foto-foto lamanya ini??
Dia menghela nafas panjang, dan ketika dia menyadari sesuatu, mukanya tambah pias. Foto itu dan komentar-komentar netizen yang berprasangka dan sibuk menduga siapa sebenarnya perempuan yang paling pas untuknya, dan sibuk mencerca jika nama-nama idol perempuan yang di gosipkan dekat dengannya muncul, pasti dilihat dan dibaca oleh seseorang, Seseorang yang bisa saja ikut kena cacian juga karena godip kedekatan mereka, seseorang yang sangat special baginya, seseorang yang beberapa hari lalu tidur dalam pelukannya.
Dia menepuk jidatnya lalu buru-buru meraih iPhonenya dan menghubungi satu nomor yang sangat special baginya. Dan lima menit menunggu, tidak ada yang mengangkat panggilan masuknya itu. Dia mencobanya kembali dan masih sama, berulangkali dia menghubungi tetapi tetap saja tidak ada yang menjawab panggilannya.
YongHwa kelimpungan sendiri.
“Hyung, kamu pulang-pulang dari liburan di busan dan udah spending time di LA sama kekasih bukannya segar kok kelihatannya pusing begitu??” Sapa JungSHin ketika dia keluar dari kamarnya dan melihat YongHwa mondar-mandir tidak jelas di ruang tengah dorm mereka.
“Hhhmmm…” dia bergumam singkat, kembali membuka iPhonenya dan membaca pesan-pesan singkat yang ada di inbox iPhonenya.
Tadi pagi SeoHyun masih sempat mengiriminya pesan bernada sayang. Tetapi kini dia khawatir, setelah berkali-kali mencoba menghubungi nomor SeoHyun tidak ada jawaban darinya, Apakah wanitanya itu marah karena telah melihat foto2 ini? Apakah SeoHyun cemburu?? Jika benar seperti itu, meski tidak bisa menutup sisi senangnya karena sadar bahwa kecemburuan SeoHyun adalah tanda cinta buat dirinya, tetapi tetap saja YongHwa khawatir dan sedih jika dia tahu bahwa Wanitanya itu bersedih karenanya.
Baginya SeoHyun adalah perempuan special yang tidak ingin disakitinya. Dia tahu hidup bukan tentang kebahagiaan saja, tetapi jika dia boleh meminta, dia ingin dunia merestuinya untuk bisa hanya mempersembahkan kebahagiaan buat SeoHyun, dia ingin SeoHyunnya selalu tersenyum karenanya, bukan malah bersedih.
YongHwa kembali menghela nafas, lalu berjalan masuk ke kamarnya ketika dilihatnya JungSHin iseng menanggapi kegalauannya dengan berlaku annoying meniru semua tingkah laku YongHwa. Dia memilih untuk meninggalkan JungSHin dan kembali menghubungi nomor SeoHyun. Dan sial, tetap saja tidak ada yang menjawab teleponnya.
SeoHyunnya bukan orang yang gampang cemburuan, tetapi tetap saja SeoHyun seorang wanita yang perasaannya peka. Duet dengan Juniel kemarin juga sudah cukup membuat SeoHyun menderita harus membaca semua komentar-komentar kedekatan YongHwa dengan Juniel, bahkan ada issue-issue miring tentang mereka berdua. Padahal murni hubungannay dengan Juniel adalah karena pekerjaan, dan seandainya orang-orang di luar sana tahu bahwa Juniel lebih dekat dengan anak-anak FNC lainnya ketimbang dengan dirinya. Tetapi sekali lagi, ini adalah dunia hiburan, dimana apa yang terlihat tidak selalu sama dengan apa yang terjadi sebenarnya, agensinya pun tidak akan sibuk memberi bantahan atau meluruskan hubungan apa yang dimiiki para idolnya, mereka akan membiarkan skandal-skandal kecil itu bergulir karena ini bisa menjadi promosi yang baik, selama tidak keluar dari jalur dan tidak berlebihan.
Dan Yonghwa tahu, di dunia selebriti hal-hal seperti ini adalah santapan mereka, skandal-skandal percintaan mereka adalah surga bagi para awak media. Dan bagi SeoHyun sejak awal komitmen hubungan mereka, dia siap menghadapi semuanya. Tetapi sebagai pria, Yonghwa benci jika harus selalu membuat SeoHyun merasa tidak nyaman. SeoHyunnya, meski tidak pernah menujukkan kegalauan dan kecemburuannya, meski tidak pernah berkeluh kesah, meski selalu terlihat sabar menghadapi ulah netizen atau fans Hardcorenya yang sangat benci kedekatannya dengan SeoHyun tetap saja pasti merasa sedih dengan semua itu. Dan meski dia tidak pernah memperlihatkannya pada YongHwa, tetapi YongHwa bisa tahu kalau kekasihnya itu harus menahan semua rasa sakitnya, dan YongHwa benci itu. Dia tidak ingin menyakiti SeoHyun, SeoHyun baru pertama kali menjalin kisah romantisme dengan pria seharusnya ini adalah hubungan yang special, bukan malah penuh lika-liku seperti ini.
Dia lalu berbaring di tempat tidurnya dan membuka file photo di iPhonenya, membuka satu file yang diperuntukkan khusus untuk photo-photo SeoHyun.
YongHwa membelai layar iPhonenya, membayangkan bahwa yang sedang di belainya sekarang adalah wajah cantik kekasihnya itu. Dan tanpa disadarinya dia tertidur sambil memeluk iPhonenya.
Dia terlelap untuk waktu yang entah beberapa lama, yang disadarinya adalah dia kemudian terbangun karena dering yang nyaring dari iPhonenya. Dia melihat layar dan menemukan bahwa yang menelponnya adalah SeoHyun.
“Anneyong…” jawabnya segera.
“Oppaaa…” Suara manja diseberang sana membuatnya sempurna terjaga. “Aku tadi sedang latihan bersama Tifanny Unnie dan Taeyeon Unnie ketika Oppa menelpon, wae???”
“Kamu sudah melihat foto itu??”
“Foto apa??”
YongHwa menghela nafas panjang, artinya SeoHyun bisa jadi belum melihat tentang artikel itu, tetapi dia harus mengatakannya. Dasar hubungan yang baik adalah saling percaya dan jujur satu sama lain. Dan dia tidak ingin SeoHyun tahu dari sumber lain, dia ingin mengatakannya langsung pada kekasihnya itu.
“Seseorang memposting foto SMUku..”
“Ohhh…” YongHwa bisa mendengar tawa kecil di seberang sana. “Aku akan melihatnya oppa..”
“Shiroo…”
“Wae???”
“Itu fotoku dengan… mantan kekasih SMUku…”
Tidak ada tanggapan dari seberang sana, YongHwa bisa ikut merasakan apa yang dirasakan oleh SeoHyun.
“Hyunnie??? Baby???”
“Kwenchana oppa, aku baik-baik saja dan aku akan tetap melihatnya..”
YongHwa menghela nafas panjang. “Aku tidak ingin kamu terluka, itu masa lalu Hyunnie…”
“Justru karena aku tahu itu masa lalu, jadi tidak mengapa kalau aku melihatnya…”
“Meski menyukai fakta bahwa kamu tidak pernah jatuh cinta dan menjalin hubungan dengan lawan jenis sebelumnya dan aku adalah pria pertama yang ada di dalam hatimu, tetapi akan tetap lebih baik seandainya kamu memiliki seorang mantan kekasih, jadi kamu bisa mengetahui dengan pasti bahwa mantan hanyalah mantan, yang paling penting adalah dengan siapa kamu menjalin hubungan sekarang…”
YongHwa bisa mendengar helaan nafas di ujung sana. “Aku mengerti oppa, oppa tidak usah merasa terbebani, karena sungguh aku tidak mengapa…”
“Aku tidak ingin kamu terluka…”
“Anii…”
YongHwa menghela nafas, “Arasho. Aku bisa bertemu denganmu??”
“Mianhe oppa, jadwalku hari ini padat sekali, aku tidak bisa menemuimu…mianhe…”
YongHwa menghela nafas. “Arasho, telepon aku jika kamu mempunyai waktu luang…”
“Dee…”
“Jangan lupa jaga kesehatan..”
SeoHyun tertawa. “Oppa tahu itu line talkku buat oppa..”
“Aku mengkhawatirkanmu…”
SeoHyun menghela nafas. “Arasho…ada lagi Jung YongHwa-ssi??”
“I love you and I really miss you…”
SeoHyun hanya tertawa kecil lalu menutup pembicaraan mereka petang itu. di tempat tidurnya YongHwa menghela nafas lalu mengusap wajahnya pelan. Sungguh baginya perempuan ini adalah segalanya. Dan dia akan berusaha sekuat tenaga untuk tidak menyakitinya dan selalu membahagiakannya.
YongHwa baru saja akan beranjak dari tempat tidurnya, bangkit untuk keluar kamar setelah menghabiskan belasan menit membayangkan kekasihnya ketika sebuah pesan masuk ke iPhonenya.
Dari SeoHyun.
Dengan penuh perasaan, dia buru-buru membukanya.
Yang aku bilang ketika Oppa bercerita tentang dia, atau perempuan-perempuan yang pernah mengisi hatimu di masa lalu >>> “Aku baik-baik saja oppa!!!”
Yang Oppa tidak tahu >>> Aku tetap saja seorang manusia dan seorang wanita yang merasa cemburu, apakah wanita itu masih mengisi pikiranmu? Atau masih mempunyai tempat khusus di hatimu?
Yang aku bilang Saat Oppa memujiku cantik >>> "Iiiissshhhh..." atau “Oppaa….”
Yang Oppa tidak tau >>> Aku tersenyum, aku terharu dan aku tertawa membaca setiap pujian kamu ke aku, entah gombal atau jujur. Aku bahkan menyimpan file di kotak masuk telepon genggamku, file special yang berisi pesan-pesan manis darimu yang berisi pujian, gombalan dan chessy line lainnya. Aku bahagia hanya dengan membacanya oppa.
Yang aku bilang ketika Oppa rela bersusah payah bikin alibi kesana kemari hanya agara bisa menemaniku di LA dan menonton SM Town LA >>> “Oppa, gomawo…” dan memelukmu hangat.
Yang Oppa tidak tahu >>> Aku terharu, aku bahkan menangis bahagia di kamar ketika oppa menelpon dan mengatakan sudah tiba di LA, aku senang dan bahagia sekali oppa tetapi tidak bisa mengeluarkannya secara berlebihan.
Yang aku bilang Saat orang-orang ramai membahas kedekatan Oppa dengan perempuan-perempuan lain yang bekerja denganmu >>> "Tidak mengapa oppa, inikan hanya hubungan pekerjaan antara oppa dengannya, aku tidak akan cemburu..”
Yang Oppa tidak tau >>> Aku menghembuskan nafas berat, berusaha untuk mengerti. Dan bahkan aku malah selalu mengimpikan akulah yang diposisi wanita itu, bekerja dengan Oppa pasti akan mengasyikkan sekali...
Yang aku bilang ketika secret date kita berakhir, dan aku harus meninggalkan Oppa atau Oppa yang pergi dariku >>> "Bye! See you soon oppa!" dan aku tertawa.
Yang Oppa tidak tau >>> Hatiku bersedih. Dan aku mulai membuka kembali jadwalku yang telah tersusun, mencari celah agar bisa secepatnya menemuimu, dan tertidur di dalam pelukanmu.
Tetapi aku yakin tentang satu hal yang oppa tahu dengan pasti:
Bahwa aku juga selalu mencintai dan merindukanmu Oppa. Dan jangan khawatir, tentang hal-hal yang kamu tidak tahu itu, yang aku cantumkan di atas perlahan tapi pasti aku akan belajar untuk mengendalikannya. Hehehhe… FighTing oppa, kelak ada satu hari dimana kita berdua bisa bebas mengungkapkan perasaan kita satu sama lain, bahkan meski itu di wilayah publik. Harus kuat sampai hari itu tiba, iyakan oppa??
Wif a bunch of kisses : JooHyun ^^
YongHwa tersedak, dia terharu membaca pesan itu. Aahhhh….Seo JooHyun, andai kamu tahu seberapa besar cintaku padamu. Batinnya pelan lalu mulai meringis.
_0o0_
Music Bank @Jeonju, 8 Juni 2012
“Kenalkan ini Juniel, dan Juniel ini adalah..”
“Aku tahu oppa, SeoHyun Sunbaenim…” Juniel memotong ucapan YongHwa malam itu, ketika para artis dan pengisi acara yang hadir di Music Bank bertemu di backstage sehabis acara berlangsung. “Aku adalah fans SNSD sunbaenims dan juga BoA sunbaenim…”
“Ohhh..” SeoHyun tersenyum pada perempuan yang menurutnya imut sekali.
“Dee…” Juniel menganggukkan kepala. “Dulu, aku punya cita-cita bisa jadi singer dan dancer seperti Boa Onnie tetapi aku tidak bisa dance jadinya lebih memilih untuk menjadi penyanyi yang memainkan instrument music…”
Malam itu, ditemani YongHwa, Juniel berkeliling ke ruang ganti para pengisi acara sekalian membawa album debutnya untuk diberikan kepada senior-seniornya. Dan ketika tiba di ruangan SNSD, para member SNSD memberikan ruang agar SeoHyunlah yang menemani mereka.
“Aku harap onnie dan SNSD onnies lainnya menyukai lagu-laguku…”
“Kami akan mendengarkannya Juniel-ssi..”
“Yaa, kami pasti menyukainya, fighting…”
“Fighting, semoga sukses…”
Anak-anak SNSD lainnya yang mendengarkan walau hanya sebagian memberikan support kepada Juniel, SeoHyun dan YongHwa hanya tertawa pelan. Di sela-sela tawa itu, YongHwa menyentuh ringan jari jemari SeoHyun, dan meski sentuhan itu pean, SeoHyun meresponnya dengan cepat, dia mengalihkan pandangannya dan sekarang memandang wajah YongHwa yang menatapnya mesra. YongHwa menaikkan alisnya, SeoHyun tahu arti isyarat itu dan dia mengangguk.
Mereka janjian untuk bertemu dan menghabiskan waktu bareng setelah acara di Jeonju ini selesai.
_0o0_
Beberapa jam kemudian, di kamar Hotel YongHwa…
Yonghwa mengecup kening SeoHyun lembut lalu membelai punggungnya.
“Gomawo baby..”
“Hmmm…” SeoHyun menjawab singkat, merasa sangat letih tetapi sangat senang pula setelah melewati sesi lovey dovey mereka. Dia memilih menyurukkan wajahnya ke dada berkeringat YongHwa dan membelai lengan YongHwa yang mulai terbentuk dengan baik. Dia hanya tersenyum pelan mengingat kegilaan YongHwa untuk membentuk badannya di Gym.
“Hyunnie, are you sleeping now??”
“Hmm…” dia menjawab singkat.
YongHwa lalu mengetatkan pelukannya, membuat SeoHyun tambah menyurukkan wajah di dadanya.
“Baby, Aku ingin kamu mengatakan apapun yang kamu rasakan, tidak perlu menutupinya hanya karena kamu tidak ingin mengecewakanku. Jadi biarkan, mulai sekarang keluarkan apapun yang kamu rasakan Hyunnie. Jangan menyimpannya sendiri…Aku tidak peduli apakah itu buruk atau baik, yang aku inginkan adalah mendengarkan apapun keinginanmu, apapun yang kamu rasakan.. dan tidak mengapa cemburu Hyunnie, karena cemburu adalah tanda cinta, kamu tidak mesti menahannya. Sudah cukup kita menahan hubungan ini agar tidak ketahuan publik, jadi jika diantara kita berdua ungkapkan semuanya, jangan ada yang ditutup-tutupi karena jika tidak, kita akan lelah menghadapinya dear. Aku tidak mau kamu kelelahan tentang hubungan ini, aku tidak mau menyakitimu, seandainya aku bisa, seandainya aku mampu, aku tidak akan selemah ini untuk menutupi hubungan kita tapi kita sama-sama tahu bahwa kita tdiak boleh egois, ini bkan tentang kita berdua, tetapi banyak orang yang akan ikut terlibat, perusahaan, Onnie-onniemu dan dongsaeng-dongsaengku, jadi kita harus bersabar dear, tetapi jika itu diantara kita berdua, tolong jangan menahannya Hyunnie, katakan apapun yang mau kau katakan…”
“Aku mengerti oppa…”
YongHwa menarik tangan SeoHyun ke arahnya, di genggamnya longgar dan memainkan lembut jari jemarinya, lalu ia kecup punggung tangannya agak lama.
“Besok kamu ke Taiwankan??”
“Dee…”
“Maukah kamu memakai cincin kita??”
SeoHyun tersenyum lalu mengangguk.
YongHwa membalas senyum itu pelan, lalu dia membelai wajah SeoHyun, dan merapikan anak-anak rambut yang terurai di wajahnya polos itu, tanpa makeup tetapi terlihat sangat cantik. YongHwa lalu mengecup SeoHyun sangat lembut di kening.
“Good Night Baby, Sleep well...” bisiknya lembut di telinga SeoHyun yang kemudian menutup matanya pelan dan mencoba untuk jatuh tertidur malam itu, dan lalu YongHwa menutup matanya, ikut tertidur dengan memeluk tubuh kekasihnya.
_0o0_
Keesokan Harinya…
YongHwa sedang sibuk latihan bareng Juniel untuk penampilan mereka di MUcore ketika satu pesan masuk di iPhonenya.
Dia melihatnya dan menemukan nama pengirim adalah Seo JooHyun. Dia tersenyum lalu membuka pesannya dan menemukan potret cantik kekasihnya pagi itu.
Incheon Siang ini!! Anneyong Oppa, Fighting buat Mucore wif Juniel *KissKiss* ^.^
dan yang membuatnya semakin bahagia adalah pesan kedua yang masuk berikutnya di iPhonenya.
Oppa melihatnya kan?? cincinku..qeqeqe..i love you oppa.. ^^
Dengan ringan dia membalas pesan itu singkat.
"Selalu cantik, my Goddes i love you too..."
Nobody knows, How I wan’t you everyday like this
Everytime I embrace you behind the stage
My heart bursts
In front of other people, We great each other awkwardly
But when we turn away, I’m the one who knows you the best
What you say with your gaze
I can hear loudly in my ear
Your desire for me, your thirst, we go crazy for each other like this
Nobody knows I love you secretly
And the fact that you are my girl
Everyday it drives me crazy
I just want you
You like this
Come here
Tik tok tik tok tik tok
When I see you
Tik tok tik tok tik tok
All day
Tik tok tik tok tik tok
My heart
Tik tok tik tok tik tok
Nobody knows that you and I love like this everyday
There’s no room in my heart for anyone
To come in besides you
Tik..
I know from the beginning
Tik..
There was something about you
Tik..
In that gaze you stared at me
Tok..
For your exhilarating love
Tok..
I’m always thirsty
Tok..
Nobody knows I keep searching you secretly
Nobody knows I love you secretly
And the fact that you are my girl
Everyday it drives me crazy
I just want you
You like this
Come here
Tik tok tik tok tik tok
When I see you
Tik tok tik tok tik tok
All day
Tik tok tik tok tik tok
My heart
Tik tok tik tok tik tok
You’re my only star
No one knows about anything
(Tik Tok – 2 PM ft Yoon Eun Hye)
.SJ.
Onnie waaah ini yg jg aku tunggu2, snapshot YS.. Apalagi di tengah kekeringan gini..
BalasHapusSelama ini cuma sempet lurking aja nyari update2 YS di sana sini tp kalo buat komentar ffnya onnie si musti wajib hukumnya..
Apalagi ini povnya Yonghwa, entah knp ikut berbunga2 dg pikiran2nya doi.. Yongseo is real!
huwaaaaa kayaknya yongseo beneran jadian deh aku liat di youtube mereka punya cincin baru,kemeja sama,baju couple dan itu real 100% seneeeeeng bgt. buat author, kamu pinter bgt unnie!!!! blog kamu adalah blog ff favoritku! fighting!!! YONGSEO EVERLASTING FOREVER<3333
BalasHapushoreee... Akhir'a Snapshoot mereka ada lagi..
BalasHapusIya deh, kaya na mereka bnrn jadian, baju n kemeja sm, cincin baru, gntgn kunci couple, topi n kaca mata sama...
Masih bnyk deh..
Udh gitu mereka srg curi2 pandang stiap manggung bareng..
Seeennneeenngggg bgt...
Fighting YongSeo
Jia Jung